Frequently Asked Question

Telkom Athon adalah program pengembangan talent internal PT. Telekomunikasi Indonesia yang berfokus pada digital skill. Journey Telkom Athon dimulai dari selection-course-coach-community-competition. Saat ini Telkom Athon sudah terlaksana sebanyak 4 batch dan telah dimulai untuk batch 5 dengan stream Data Science, UI/UX & Product Management, Front End, Back End, serta ada stream baru yakni Virtual Reality Engineering, Artificial Intelligence dan Internet of Things.

Sebagai karyawan internal PT. Telekomunikasi Indonesia, tentunya kita tahu bahwa core value BUMN itu adalah AKHLAK. Dalam mengimplementasikan nilai-nilai yang terkandung didalamnya dan membantu merealisasikan upaya perusahaan dalam bertransformasi menjadi DIGITAL TELCO COMPANY, tentunya hal tersebut dapat tercapai jika kita membantu mentransformasikan diri kita menjadi digital talent yang dibutuhkan perusahaan bahkan Indonesia.

  1. Karyawan PT Telekomunikasi Indonesia
  2. Diutamakan karyawan dengan role eksisting sama dengan stream yang ada di Telkom Athon, dianjurkan memilih stream lain
  3. Passionate dalam kegiatan belajar
  4. Bisa mengikuti proses online class after office hour mengikuti aturan waktu Indonesia bagian Barat
  5. Bisa menyelesaikan seluruh journey Telkom Athon dari Course-Celebration Day dengan kurun waktu 6-7 bulan

Tenang aja bos, kalian dikasih kesempatan untuk belajar dulu dan didampingi expert/mentor untuk membantu teman-teman cepat memahami materi-nya.

Passionate dulu nihh yang penting, maju belajar dan komitmen. Ikuti seluruh tahapan seleksinya:

  1. Filtering 1: Logic Test
  2. Filtering 2: Self Learning My Digilearn
  3. Filtering 3: Soft Skill Test (wawancara online) + Grand WHY
  4. Filtering 4: Komitmen Letter

Nih journey-nya seperti ini yah:

  1. Selection: 4 tahapan seleksi
  2. Course: Self learning dan online class
  3. Coach: Pendampingan oleh expert
  4. Community: Membangun komunitas
  5. Competition: Evaluasi hasil pembelajaran
  6. Celebration Day: Graduasi peserta
  7. Post Event: Project offering dan digital talent checkpoint

Seluruh alumni mendapatkan prioritas dan kesempatan yang sama ketika terdapat assignment project dari PT. Telekomunikasi Indonesia dan juga akan ada digital talent checkpoint untuk memberikan informasi digital skill level gap yang dimiliki oleh setiap alumni.

Ada dua jenis kompetisi yakni individu dan kelompok, tergantung use case yang diangkat pada setiap batch.

Rata-rata stream Telkom Athon dibuka untuk level beginner, maka tidak ada persyaratan khusus. 

Namun khusus machine learning, blockchain, Ai, IoT dan VR makan ada persyaratan yang harus dipenuhi seperti contoh bisa mengerti salah satu bahasa pemrograman. Untuk detailnya nanti akan di share melalui fitur blog yah.

Mentor terdiri dari expert-expert internal/ eksternal yang akan membantu teman-teman selama proses Skill Development dan Project Challenge. Sehingga sobat tidak akan merasa sendiri saat proses nanti, dan akan bertumbuh bersama.

Reward buat kalian jika terpilih jadi pemenang adalah hadiah uang Cash Total senilai 100 jutaan dan kesempatan Internship di unit terkait/ anak perusahaan/ unit eksternal.

Kami mencari peserta yang "PASSIONATE" dalam hal belajar dan improvement skill, terkhusus digital skill. Kami mencari peserta yang bersemangat dan ber-KOMITMEN untuk mengikuti seluruh program journey. Karena kita tahu, peserta yang mengikuti program adalah peserta yang mendaftarkan dirinya sendiri atau bukan atas dasar penugasan dari atasan atau unitnya.

Bisa menghubungi Telkom Athon team;

Kak Siska; 081320794890 (Wa Only)